FISIKA
16. Tabel dibawah ini menginformasikan perjalanan sebuah benda dari posisi A ke F sepanjang sumbu-X beserta catatan waktunya.
Kelanjutan rata-rata benda tersebut dari A ke D adalah ....
(A) -2,47 m/s
(B) -1,00 m/s
(C) 1,00 m/s
(D) 1,23 m/s
(E) 2,47 m/s
17. Sebuah batu dilempar vertikal ke atas dengan laju awal 30 m/s dari puncak sebuah gedung yang tingginya 80 m. Jika besar percepatan gravitasi 10 m/s2, maka waktu yang diperlukan batu untuk mencapai dasar gedung adalah ...
(A) 12 s
(B) 10 s
(C) 9 s
(D) 8 s
(E) 7 s
18. Informasi mengenai tekanan di beberapa posisi adalah sebagai berikut.
Berdasarkan informasi tersebut, simpulan manakah yang tepat?
(A) Tekanan pada kedalaman 10 m di bawah permukaan laut adalah 2 atm.
(B) Tekanan pada kedalaman 50 m di bawah permukaan laut adalah 5 atm.
(C) Pada kedalaman tertentu di bawah laut, tekanan mendekati nol.
(D) Pada ketuinggian 2.500 m di atas permukaan laut, tekanan adalah 0,75 atm.
(E) Pada ketinggian 20.000 m di atas permukaan laut, tekanan adalah nol.
19. Sebatang rel kereta api memeiliki panjang 30 m ketika suhu 25 0C. Untuk menguji sifat termal rel tersebut, maka dilakukan percobaan dengan menaikkan suhunya menjadi 45 oC sehingga panjangnya menjadi 30,0075 m. Jika rel diuji pada suhu 5 oC, maka panjangnya menjadi....
(A) 28,9875 m
(B) 29,8875 m
(C) 29,9925 m
(D) 29,9950 m
(E) 29,9975 m
20. Sebuah partikel yang melakukan gerak osilasi berada pada posisi dan gerak ke arah seperti ditunjukkan pada gambar.
Jika amplitudo dan frekuensi osilasi adalah 4 cm dan 2 Hz, maka 1 sekon setelah itu partikel sedang berada di ....
(A) x = -2 cm dan bergerak ke kiri
(B) x = -2 cm dan bergerak ke kanan
(C) x = 2 cm dan bergerak ke kiri
(D) x = 0 cm dan bergerak ke kanan
(E) x = 0 cm dan bergerak ke kiri
21. Gelombang ultrasonik dapat digunakan untuk memfokuskan kamera otomatik dengan cara menembakkan pulsa gelombang bunyi ke objek dan merekam respon baliknya menggunakan sensor. Pada uji awal, pulsa ditembakkan dari kamera tersebut ke objek berjarak 20,0 m dan diperoleh respon setelah 120,0 ms. Seseorang hendak menggunakan kamera tersebut pada objek serangga dan mendapatkan respon setelah 120,0 ms. Laju bunyi di udara sekitar dan jarak tembak kamera ke objek adalah ...
(A) 333,3 m/s dan 0,2 m
(B) 333,3 m/s dan 2,0 m
(C) 366,7 m/s dan 0,2 m
(D) 366,7 m/s dan 2,0 m
(E) 366,7 m/s dan 20,0 m
22. Dua bola identik bermuatan memiliki massa 4,4x10-8 C digantung seperti gambar. Panjang L setiap tali adalah 0,15 m. Massa tali dan hambatan udara diabaikan. Bila tanθ = 0,0875, sinθ = 0,0872 dan g = 10 m/s2, maka massa masing-masing bola adalah...
(A) 3,0x10-1 kg
(B) 3,0x10-2 kg
(C) 3,0x10-3 kg
(D) 6,0x10-2 kg
(E) 6,0x10-3 kg
23. Ketika ke dalam sebuah solenoida yang dialiri listrik dimasukkan sebatang logam, maka energi megnetiknya bertambah. Manakah pertanyaan berikut yang benar ...
(A) Energi magnetik berada dalam batang logam.
(B) Permeabilitas batang logam lebih kecil dari batang vakum.
(C) Kuat medan magnet solenoida tetap.
(D) Energi magnetik pada solenoida tidak bergantung pada jenis logam.
(E) Energi magnetik pada solenoida bertambah karena batang logam mempengaruhi arus listrik.
24. Seberkas cahaya tampak dengan panjang gelombang
dipancarkan dengan daya W. Jika konstanta Planck adalah h, maka banyak foton yang dipancarkan tiap detik adalah ....
(A) 
(B) 
(C) 
(D) 
(E) 
25. Sebuah partikel bermassa diam m0 bergerak sedemikian rupa sehingga energi totalnya adalah 2 kali energi diamnya. Partikel ini menumbuk partikel diam yang bermasa m0 dan keduanya membentuk partikel baru. Momentum partikel baru adalah...
(A)
m0c
(B) 3
m0c
(C) 3 m0c
(D)
/3 m0c
(E) 2 m0c
26. Sebuah balok dengan massa m dilepaskan dari keadaan diam pada puncak suatu bidang miring dengan kemiringan θ seperti ditunjukkan gambar.
Tidak ada gesekan antara bidang miring dan balok. Percepatan balaok pada saat meluncur turun di bidang miring bergantung pada percepatan gravitasi dan θ.
SEBAB
Hanya gravitasi bumi yang melakukan usaha memindahkan balok, sedangkan θ menentukan arahnya.
27. Sebuah rangkaian listrik terdiri atas sebuah sumber tegangan V dan sebuah hambatan R sehingga arus yang mengalir pada R adalah I. Salah satu cara untuk mengurangi arus yang mengalir pada R menjadi I/2 adalah dengan memasang hambatan lain sebesar R secara paralel dengan hambatan tersebut dan sumber tegangan diubah menjadi V/2.
SEBAB
Arus yang mengalir pada masing-masing hambatan dalam susunan hambatan paralel berbanding terbalik dengan nilai masing-masing hambatan itu.
28. Pada suatu osilator teredam, ketika frekuensi gaya luar tepat sama dengan frekuensi alamiahnya, maka akan terjadi resonansi.
SEBAB
Bentuk kurva resonansi tergantung dari nilai koefisien peredam.
29. Cahaya kuning dengan panjang gelombang 600 nm dilewatkan pada sebuah kisi sehingga tampak gejala difraksi. Pernyataan yang tepat tentang sudut difraksi orde pertamanya adalah .....
(1) sinθ = 0,24, jika digunakan celah 400/mm
(2) sinθ = 0,30, jika digunakan celah 500/mm
(3) sinθ = 0,48, jika digunakan celah 800/mm
(4) sinθ = 0,60, jika digunakan celah 1000/mm
30. Diketahhui sebuah sistem kawat lurus berarus tetap dan kawat lingkaran (loop) tak berarus disususn seperti gambar.
Manakah peryataan berikut yang benar?
(1) Pada kawat lingkaran terjadi arus induksi listrik ke mana pun loop digerakkan.
(2) Arah arus pada lingkaran kawat searah jarum jam, jika loop digerakkan ke kanan.
(3) Dalam hal ini tidak berlaku Hukum Faraday.
(4) Nilai arus induksi yang terjadi bergantung pada hambatan lingkaran kawat.
KIMIA
PELAPUKAN KERTAS
Kertas yang digunakan untuk membuat buku pada abad ke-19 ditambahkan alum, Al2(SO4)3, untuk mengisi pori-porinya agar tidak menyerap uap air dan dapat mengikat tinta dengan lebih baik. Namun, ion Al3+ yang terhidrasi, Al(H2O)63+, bersifat asam dengan Ka = 10-5, sehingga serat kertas mudah terurai dan kertas menjadi mudah hancur. Masalah ini dapat diatasi dengan menambahkan basa seperti garam-garam bikarbonat Ca(HCO3)2 atau Mg(HCO3)2. Karena berupa padatan, garam ini harus dilarutkan ke dalam air. Mencelupkan buku ke dalam larutan tentulah bukan pilihan yang baik. Sebagai alternatif dapat digunakan basa organik seperti butilamina, C4H9NH2, yang berwujud gas pada temperatur ruang. Penanganan yang lebih efektif dilakukan dengan menggunakan dietilseng, (C2H5)2Zn, yang mendidih pada 117oC dan 1atm. Dietilseng bereaksi dengan oksigen atau air menghasilkan ZnO, yang bersifat basa.
31. Berdasarkan tipe senyawanya, pernyataan berikut yang benar tentang alum dan dietilseng adalah ...
(A) pada tekanan yang sama, alum mendidih pada suhu lebih tinggi daripada titik didih dietilseng
(B) kelarutan alum dalam air lebih rendah daripada kelarutan dietilseng
(C) Bialangan koordinasi Zn pada dietilseng sama dengan bilangan koordinasi Al pada alum
(D) molekul dietilseng lebih polar daripada molekul alum
(E) pada suhu yang sama tekanan uap dietilseng lebih rendah daripada tekanan uap alum
32. Konsentrasi ion [Al(H2O)5(OH)]2+ dalam larutan alum 0,1 M dalam air pada pH = 3 adalah ...
(A) 0,1 M
(B) 1,0 x 10-3 M
(C) 2,0 x 10-3 M
(D) 5,0 x 10-3 M
(E) 1,7 x 10-3 M
33. Pada permukaan kertas, sebanyak 6,17 g uap dietilseng (Mr = 123,4) habis bereaksi dengan campuran uap air dan oksigen. Jika reaksi ini menghasilkan 1,76 g CO2, maka massa gas etana yang terbentuk adalah ....
(A) 3,0 g
(B) 2,4 g
(C) 1,5 g
(D) 0,6 g
(E) 0,2 g
34. Ekstraksi emas (Ar = 197) dari bijih dilakukan menurut reaksi
2Au(CN)2-(aq)+Zn(s)
2Au(s)+Zn(CN)42-(aq)
Bila persen hasil reaksi tersebut adalah 50%, maka jumlah logam Zn (Ar =65) yang diperlakukan untuk mendapatkan 3,94 g emas adalah....
(A) 6,50 g
(B) 3,25 g
(C) 1,30 g
(D) 0,65 g
(E) 0,13 g
35. Dalam kalorimeter volume tetap, 100 mL larutan NaOH x M direaksikan dengan 100mL larutan HCOOH 2 M. Dalam reaksi ini suhu larutan naik sebesar 5oC. Bila larutan yang terbentuk mempunyai kalor jenis dan massa jenis berturut-turut 4,2 J.g-1.oC-1 dan 1 g/mL, dan kalor reaksi antara NaOH dan HCOOH adalah -42 kJ/mol, maka nilai x adalah....
(A) 0,1
(B) 0,4
(C) 1,0
(D) 1,4
(E) 2,0
36. Sinar UV dapat memicu reaksi sikliasi molekul 1,3-butadiena sebagai berikut.
Bila energi ikatan C-C adalah 348 kJ/mol, maka energi ikatan C=C adalah .....
(A) 84 kJ/mol
(B) 168 kJ/mol
(C) 256 kJ/mol
(D) 364 kJ/mol
(E) 612 kJ/mol
37. Reaksi dekomposisi sulfuril klorida
SO2Cl2(g)
SO2 (g) + Cl2 (g)
Adalah reaksi elementer. Bila reaksi dimulai dengan [SO2Cl2] = 0,1 M dan laju awal reaksi adalah 2,2 x 10-6 M/s, maka pada saat [SO2] = 0,01 M, laju reaksinya adalah ....
(A) 2,20 x 10-5 M/s
(B) 1,98 x 10-5 M/s
(C) 2,20 x 10-6 M/s
(D) 1,98 x 10-6 M/s
(E) 2,20 x 10-7 M/s
(E) 2,20 x 10-7 M/s
38. Asam benzoat (C6H5COOH) merupakan asam lemah dengan Ka = 6,0 x 10-5. Konsentrasi asam benzoat yang terdapat dalam larutan yang dibuat dengan melarutkan 0,015 mol C6H5COONa ke dalam 100mL air adalah ....
(A) 2,0 x 10-5 M
(B) 5,0 x 10-6 M
(C) 4,0 x 10-7 M
(D) 2,5 x 10-8 M
(E) 1,6 x 10-9 M
39. Senyawa antibeku nonelektrolit sebanyak 18,6 g dilarutkan dalam 1 liter air. Titik beku larutan ini sama dengan titik beku larutan 15,15 g KNO3 (Mr = 101) dalam 1 liter air. Massa molekul relatif senyawa anti beku tersebut adalah....
(A) 15
(B) 31
(C) 62
(D) 93
(E) 124
40. Sebanyak 25 mL larutan kafein 0,01 M (C8H10N4O2, Kb = 5,3 x 10-14) dititrasi dengan HCl 0,01 M. Pernyataan yang benar untuk larutan hasil titrasi setelah penambahan 25 mL larutan HCl adalah ....
(A) [OH-][C8H10N4O2] > (5,3 x 10-14)
(B) [H3O+] = 10-7 M
(C) tidak terdapat reaksi kesetimbangan
(D) rasio konsentrasi kafein terhadap asam konjugasinya > 1
(E) Terjadinya hidrolisis garam kafein hidroklorida
41. Pada sel bahan bakar (fuel cells), arus listrik dihasilkan dari reaksi
2H2(g) + O2(g) → 2H2O(g)
Untuk menghasilkan arus tetap sebesar 0,193 A (F = 96500 C/mol e-), sel bahan bakar tersebut menghabiskan H2 dengan laju ...
(A) 1 x 10-6 g/s
(B) 2 x 10-6 g/s
(C) 3 x 10-6 g/s
(D) 4 x 10-6 g/s
(E) 5 x 10-6 g/s
42. Perhatikan reaksi redoks yang belum setara berikut:
Ptn+ + NO3- + HCl
PtCl62- + NO2
Bila untuk menghasilkan 24,3 g K2PtCl6 (Mr = 486) diperlukan 10,1 g KNO3 (Mr = 101), maka nilai n adalah.....
(A) 5
(B) 4
(C) 3
(D) 2
(E) 1
43. NH3 merupakan basa yang lebih kuat daripada PH3.
SEBAB
Pasangan elektron non-ikatan pada NH3 lebih mudah membentuk ikatan kovalen koordinasi dengan H+ daripada pasangan elektron non-ikatan pada PH3.
44. Padatan PH3BCl3 terurai menjadi gas PH3 dan BCl3 menurut reaksi kesetimbangan berikut.
PH3BCl3(s) PH3(g) + BCl3(g)
Padatan PH3BCl3 sebanyak 0,5 mol dipanaskan dalam tabung vakum bervolume 5 L hingga 333 K. Jika pada saat kesetimbangan tekanan dalam tabung menjadi 0,46 atm, maka pernyataan yang benar adalah ....
(1) Kp = 0,053
(2) pada kesetimbangan PPH3 = PBCl3
(3) tekanan gas BCl3 adalah 0,23 atm
(4) PH3BCl3 habis terurai
45. Senyawa organik dengan rumus molekul C4H6 dapat menghilangkan warna larutan Br2. Kemungkinan molekul tersebut adalah ....
(A) 1-butuna
(B) 2-butuna
(C) 1,3-butadiena
(D) siklobutena
BIOLOGI
46. Pencandraan yang tidak tepat terhadap tumbuhan kelapa, pinang, aren, lontar dan sagu adalah ....
(A) batang beruas-ruas dan tidak memiliki kambium sejati
(B) kulit buah tebal dan biji berkeping tunggal
(C) batang tegak ke atas dan jarang bercabang
(D) akar serabut dan daun tunggal
(E) bungan majemuk tandan
47. Pasangan organisme dengan perannya yang ditemukan pada lingkungan akuatik adalah ....
(A) fungi-detrivor
(B) eubacteria-produsen
(C) ganggang-konsumen
(D) fitoplankton-produsen
(E) zooplankton-dekomposer
48. Urutan yang benar mengenai perkembangan embrio adalah ....
(A) 

fertilisasi blastulasi gastrulasi organogenesis
(B) 

fertilisasi gastrulasi blastulasi organogenesis
(C) 

fertilisasi zigot organogenesis gastrulasi
(D) 

fertilisasi zigot blastulasi organogenesis
(E) 

fertilisasi zigot gastrulasi blastulasi
49. Perkecambahan tipe hipogeal dapat dijumpai pada tumbuhan ...
(A) kacang hijau
(B) mangga
(C) belinjo
(D) jagung
(E) Jeruk
50. Pernyataan berikut benar mengenai fotosintesis, kecuali ....
(A) dalam reaksi terang terjadi perubahan energi matahari menjadi energi kimia
(B) spektrum cahaya ungu dan merah palling berperan dalam fotosintesis
(C) berlangsung Siklus Calvin yang menghasilkan O2
(D) reaksi terang menghasilkan ATP dan NADPH
(E) dalam reaksi gelap berlangsung fiksasi CO2
51. Perhatikan diagram Siklus Krebs berikut!
Tahap berlangsungnya dekarboksilasi adalah .....
(A) 1, 2, dan 3
(B) 1, 3, dan 4
(C) 1, 4, dan 5
(D) 2, 6, dan 8
(E) 3, 5, dan 6
52. Perhatikan gambar tahapan mitosis di bawah ini!
(1) (2) (3) (4)
Tahap telofase, metafase, anafase, dan profase ditunjukkan oleh urutan angka ....
(A) 1-3-2-4
(B) 1-3-4-2
(C) 1-4-3-2
(D) 4-1-2-3
(E) 4-1-3-2
53. Karena mengalami mutasi, kromosom, mengalami perubahan seperti gambar.
jenis mutasi tersebut adalah ....
(A) adisi
(B) delesi
(C) inversi
(D) duplikasi
(E) Translokasi
54. Berikut ini adalah faktor-faktor yang mempengaruhi evolusi sebagai berikut:
1. migrasi gen
2. mutasi gen
3. seleksi alam
4. rekombinasi gen
Dalam evolusi, variasi genetik dapat disebabkan oleh faktor .....
(A) 1 dan 2
(B) 1 dan 3
(C) 2 dan 3
(D) 2 dan 4
(E) 3 dan 4
55. Grafik berikut menunjukkan kinerja insulin sintesis.
Berdasarkan grafik di atas, insulin yang paling cepat membantu penyerapan gula adalah ....
(A) NPH
(B) Aspart
(C) Determir
(D) Glasgine
(E) Insulin biasa
56. Tumbuhan pinang termasuk golongan Gymnospermae.
SEBAB
Bakal biji pinang tidak terlindungi oleh daun buah.
57. Alveolus memiliki dinding yang tersusun atas epitel pipih berlapis dan bersifat e elastis.
SEBAB
Alveolus merupakan struktur berupa gelembung tempat terjadinya difusi gas dalam paru-paru.
58. Apabila dua jenis populasi saling menempati relung yang sama, maka di antara mereka terjadi...
(1) kompetisi
(2) saling ketergantungan
(3) saling mempengaruhi
(4) interaksi bersifat kooperasi
59. Pernyataan berikut yang benar mengenai penggunaan lemak dan protein sebagai substrat respirasi adalah .....
(1) lemak dapat diubah menjadi gliseraldehid-3-fosfat
(2) alanin masuk jalur respirasi dalam bentuk asam piruvat
(3) asam lemak masuk jalur respirasi dalam bentuk asetil-KoA
(4) protein dihidrolisis menjadi asam amino dan mengalami deaminasi
60. Pada struktur DNA terdapat .....
(1) tiga ikatan hidrogen untuk adenin dan timin
(2) basa purin yang terdiri dari adenin dan guanin
(3) basa pirimidin yang terdiri dari guanin dan sitosin
(4) basa purin dan pirimidin dalam jumlah yang seimbang

ga ada pembahasannya ?
BalasHapusmungkin bisa dicari di sini http://pak-anang.blogspot.com/2013/06/kunci-jawaban-dan-pembahasan-sbmptn-2013.html
Hapus